LAPORAN OUTING CLASS

LAPORAN KEGIATAN OUTING CLASS
SMPN 1 WONOSARI
"GOES TO WISATA KOTA BATU MALANG"
TAHUN PELAJARAN 2023-2024




DISUSUN OLEH: WILDAN FAIQ ARKANA/29/VIIIB






             KATA PENGANTAR

             Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

            Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah swt. karena atas karunia-Nya, kami dapat menyelenggarakan kegiatan OUTING CLASS yang diikuti oleh kelas VIII dalam rangka menyelenggarakan salah satu program tahunan SMPN 1 WONOSARI. Atas kehendak-Nya kami dapat menyelesaikan laporan pertanggungjawaban hasil kegiatan dengan tepat waktu.

            Laporan pertanggungjawaban kegiatan ini di susun dengan berbagai hasil observasi dari kegiatan yang telah berlangsung sehingga menghasilkan laporan yang dapat dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya.

            Tak lupa kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung sehingga acara ini bisa terlaksana secara maksimal. Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan yang mendasar pada laporan pertanggungjawaban ini, maka dari itu kami memohon maaf apabila terdapat kekurangan tulisan maupun bahasa yang kurang tepat sehingga menyinggung perasaan pembaca.

            Dengan ini kami persembahkan laporan pertanggungjawaban "OUTING CLASS GOES TO KOTA BATU MALANG" dengan penuh rasa terima kasih dan hormat. Semoga Allah swt. Memberkahi laporan pertanggungjawaban ini sehingga dapat memberikan manfaat bagi pembaca.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh




BAB I

LATAR BELAKANG

            Outing Class merupakan salah satu program pembelajaran yang diharapkan dapat memberikan keterampilan dasar dan pengalaman tertentu sebagai sarana menumbuhkan kreativitas siswa. Selain itu outing class merupakan metode belajar yg menyenangkan, mengajarkan kepada siswa untuk lebih dekat dengan alam atau lingkungan sekitar.

            Latar belakang diselenggarakannya Outing Class SMPN 1 WONOSARI yang diikuti oleh kelas VIII yakni sebagai salah satu program tahunan sekolah yang bertujuan untuk mengajak siswa-siswa dalam mengenal dan menumbuhkembangkan semangat kebangsaan, nasionalisme, dan mengenalkan berbagai keanekaragaman jenis hewan yang ada di kebun binatang tersebut. Oleh karena hal tersebut maka kami memilih San Terra De La Ponte, Eco Green Park, Jatim Park 1, Museum Angkut, Batu Night Spectacular(BNS) menjadi tujuan kunjungan pembelajaran di luar kelas.

14 JANUARI
20.00 WIB
Berangkat Dari Tempat Penjemputan Menuju Kota Batu Malang

15 JANUARI
03.30 WIB 
Sampai Di Kota Batu Malang - Transit Mutiara Panderman





06.30 - 07.30 WIB
Makan pagi dan persiapan tour

07.30 - 08.30 WIB
Perjalanan menuju san terra de la ponte

08.30 - 11.00 WIB
Wisata spot foto kekinian San Terra





11.00 - 12.00 WIB 
Makan siang di local restaurant

13.00 - 16.30 WIB 
Menikmat wisata Eco Green Park



17.00 WIB 
Check in hotel WONDERLAND - Makan malam


16 JANUARI
06.00 - 07.30`WIB
Makan pagi dan persiapan tour





08.00 - 08.30 WIB
Perjalanan menuju jatim park 1

08.30 - 12.00 WIB
Menikmati wisata jatim park 1





12.15 - 14.00
Makan siang dan belanja oleh - oleh Brawijaya Resto


About wilBomBom

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar